Tiruan Samsung Galaxy S6 Sudah di Jual

Galaxy S6 belum dijual tapi ponsel tiruannya malah sudah dipasarkan dengan banderol jauh lebih miring. Nama ponsel itu Goophone S6. Goophone ini adalah produsen asal China yang memang dikenal sering meniru model smartphone dari pabrikan papan atas. Sekilas wujud Goophone S6 sangat mirip dengan Galaxy S6 yang asli.

Untuk spesifikasinya Goophone S6 memakai pilihan prosesor MediaTek dual core atau quad core, RAM 512/1GB, serta sistem operasi Android 5.0. Spesifikasi lainnya tak dijelaskan.

Di websitenya, Goophone S6 dijual mulai USD 149, sudah termasuk ongkos pengiriman ke seluruh dunia. Jika dirupiahkan, banderolnya tak sampai Rp 2 juta.

Galaxy S6 sendiri dipastikan bisa di beli diindonesia sekitar tanggal 12 nanti. Kabarnya, Galaxy S6 dijual di kisaran Rp 9 juta. Sedangkan S6 Edge ada kemungkinan sekitar Rp 11 juta.

0 Response to "Tiruan Samsung Galaxy S6 Sudah di Jual"

Post a Comment